Bagaimana cara memilih hidangan pesta? Bagaimana memilih catering yang baik? Saatnya saya jelaskan step by step langkah seleksi catering. Sering seringlah anda dan calon suami/istri berkunjung ke pesta resepsi pernikahan. Anda bisa melihat berbagai menu makanan. Barangkali anda tertarik dengan resep masakan di salah satu pesta tersebut. Cicipilah kualitas rasa masakan, kebersihan cara penyajian, variasi masakan, keteraturan pengorganisasian hidangan makanan yang disajikan, keindahan display hidangan. Jika anda merasa puas dengan pelayanan suatu catering, jangan segan untuk meminta business card kepada waiter yang bertugas. Ini bisa anda jadikan bahan referensi/acuan. Setelah koleksi business card catering sudah terkumpul banyak, mulailah anda seleksi. Seleksinya tentu saja anda kunjungi catering tersebut satu persatu. Anda merasa malu jika ternyata tidak jadi memilih daftar catering yang sudah anda kunjungi lokasi tempatnya? Jangan terlalu sungkan. Anda memiliki hak untuk memilih catering terbaik untuk event yang hanya sekali seumur hidup.
Selasa, 24 Juni 2008
Memilih Catering untuk Pesta Pernikahan
Diposting oleh Bakpaw di 03.32
Label: business catering, cara penyajian, guidepost, hidangan makanan, memilih catering, menu makanan, resep makanan, resepsi pernikahan, variasi masakan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar